Pertama kali mendengar nama MTC (Mercedes Benz Tiger Club) terasa asing ditelingaku, maklum karena aku bukanlah penggemar maupun kolektor mobil buatan eropa itu. Kalo dikaitkan antara aku dengan MTC kayak'e ga ada hubungannya sama sekali karena selain aku ga punya mobil aku juga bukan anggota MTC tersebut hanya karena ajakan dari kakakkulah akhirnya aku bisa mengikuti touring ini.

Perjalanan yang kami tempuh sangatlah jauh Surabaya- Cilacap dengan jarak tempuh +1.058 Km. Tepat pukul 22.00 kami berangkat dari Abube Resto Surabaya yang berada di Raya Prapen Jemursari. Dengan diikuti oleh 20 mobil mercedes yang berasal dari berbagai daerah di jawa timur. dalam touring ini dibentuk 4 formasi masing masing formasi terdiri dari 5 Team yang didalamnya terdapat Opener, Stopper, Marshall dan closer bingung ya he he he , aku jelasin satu persatu ya.....

Opener : mobil terdepan dalam rombongan, memimpin rombongan agar tidak salah arah jalan, menyampaikan melalui radio komunikasi situasi jalan yang perlu diketahui oleh anggota rombongan lain. Menghidupkan lampu hazard sebagai tanda untuk meningkatkan kewaspadaan maupun mematikannya sewaktu situasi dianggap aman. Memberi instruksi kepada unit Stopper bila dipandang perlu.

Stopper: adalah mobil ke 2 dan 3 dalam formasi dibelakang opener, Stopper bertugas untuk menghentikan arus lalu lintas dari arah samping kanan maupun kiri agar rombongan dapat meneruskan perjalanan dengan aman saat melintasi pertigaan, perempatan, u turn dsb. Mobil kedua adalah Stopper kanan dan mobil ketiga adalah Stopper kiri. Setelah melaksanakan tugasnya Stopper diperkenankan kembali ke formasi dengan meminta jalan kepada anggota rombongan melalui radio komunikasi.

Marshal : adalah mobil yang ditumpangi pemimpin konvoi/ rombongan. namun mobil ini tidak selalu khusu, bisa saja marshal berda di mobil opener, stopper atau closer. Bila marshal dalam mobil sendiri boleh menentukan sendiri posisi dalam formasi.

Closer: adalah mobil terakhir dalam formasi konvoi/ rombongan. Dalam situasi tertentu menghidupkan lampu hazard sebagai tanda waspada bagi pengguna jalan yang lain sebagai alat pantau anggota rombongan di depan. Closer bertugas melaporkan situasi yang dihadapi kepada marshal dan opener.

Route Touring
Adapun route touring pada hari pertama ( kamis jam 22.00) dimulai dari Abube Resto yang berada jalan raya prapen jemursari- mojokerto- Ngawi- Solo- Jogja dengan jarak tempuh 350KM(+ 8 jam).

Hari ke-2 (jum'at - 13.30) dimulai dari jogja- purworejo - Kebumen - dan cilacap dengan jarak tempuh 196 KM (+ 4 jam)

Hari ke-3 (saptu - 09.00) acara jambore nasional ke IV MB Club Indonesia. akan dijelaskan di artikel selanjutnya.

Hari ke-4 ( minggu - 07.00) Cilacap - Purwokerto- Wonosobo - Temanggung - Magelang - Kopeng - Salatiga - Gemolong - Sragen - Ngawi - surabaya dengan jarak tempuh 512KM (+ 16 jam)

Mhmmm akhirnya sampai cilacap juga, untuk kegiatan jambore dan kuliner cilacapnya akan aku bahas di artikel jalan2. Cilacap 17-20 Desember 2009





0 Comments:

Post a Comment