Kerudung Paris


Aku mendapatkan artikel menarik ini dari sebuah situs www.krudungparis.multiply.com. Semoga bermanfaat bagi kita semua.

Jilbab atau kerudung merupakan pelengkap pakaian yang wajib bagi setiap muslimah untuk menutup auratnya, sekarang ini makin banyak motif dan ragam kerudung/ jilbab sehingga mempercantik para pemakainya. Pemakaian jilbab saat ini sangat modis dan praktis sehingga tidak ada kesan tua atau monoton yang membuat bosan.Krudung paris saat ini sudah menjadi tren di Indonesia maupun di luar negeri. Krudung berbentuk segiempat dengan corak warna yang beraneka ragam menambah kesan anggun dan cantik, apalagi kalo dihiasi payet, batu permata dipinggirnya akan nampak sangat mengkilap jika dipakai. Sebagai orang awam kadangkala kita kebingungan mengenai kwalitas dari jilbab/ krudung itu sendiri. berikut ini aku jelasin seputar kerudung paris.

Seputar Kain

1.Buatan Jepang

Original kerudung paris yaitu yang mempunyai merek kain "Maxtel" dan ini sangat jarang ditemui karena harganya sangat tinggi. Kalo dipakai dikepala, dileher atau waktu dililitkan akan pas jatuhnya.Selain awet Kain maxtel tebal dengan pinggiran kain yang tertata, tidak lengket/ licin serta keset. Apabila dipakai ada sinar kilaunya hal ini yang membedakan dengan jilbab yang lain.Perlu diketahui harga untuk krudung maxtel tidak mungkin dibawah Rp. 45.000 karena pengambilan maxtel hanya di luar negeri serta berbentuk gelondongan.

Di urutan kedua ada merk Shamsan, hampir sama dengan maxtel namun beda dikain. Harganya kurang lebih sama dengan maxtel.
Urutan ketiga merk Alfathehi/ Alfath yang sangat banyak ditemui dipasaran, kwalitasnya jelas dibawah maxtel dan Shamsan. Perlu diketahui jilbab ini bertuliskan Made In Japan yang sekarang sudah banyak dibajak alias di tiru.

2. Buatan Cina

Jilbab ini Tembakan dari jilbab paris jepang yang lebih kita kenal dengan nama KW Malaysia. Tapi sekali lagi jangan terkecoh karena banyak pedagang yang bilang KW 1 malaysia padahal KW Lokal.

KW 1 Malaysia mempunyai ciri Tipis, ada semu2 licinnya padahal tidak, keawetannya kurang serta lubang pinggirannya tidak beraturan alias kacau. Sedangkan untuk KW 2 malaysia bercirikan kainnya tipis, agak kaku, tidak ada sinar kilaunya serta mempunyai lubang pinggiran kain yang kasar dan kacau balau.

Perlu diketahui produk cina masuk Indonesia bukan berbentuk gelondongan melainkan sudah potongan sehingga tidak heran jika salah satu sisinya pasti ada yang kelebihan 3 cm.

3. Produk Lokal

Sekarang ini sudah beredar jilbab paris aspalan alias asli tapi palsu he he he bingung ya........., karena sulitnya dibedain mana yang KW 1 Malaysia maupun KW Surabaya karena kainnya dan kwalitasnya sama persis namun harganya bisa jauh lebih murah. Yang dapat membedakannya adalah fisik pinggiran kainnya yang beda serta keawetan dan kenyamanan yang tidak bisa dijamin. Jadi teliti sebelum membeli sebelum menyesal dikemudian hari.

Tips Merawat Jilbab Paris.
Bila anda ingin jilbab paris anda awet dan bertahan lama tidak membutuhkan perawatan yang mahal kok, cukup dicelupkan di air sabun/ detergen lembut lalu kucek sebentar kemudian bilas sampai bersih.

Untuk menjemurnya disarankan agar menghindari sinar matahari secara langsung cukup diangin anginkan saja ditempat teduh dan jangan diperas terlalu kuat. Hindari mencuci jilbab paris dengan mesin cuci karena bisa menyebabkan rusaknya pinggiran benang. Untuk menyetrikanya pun jangan terlalu panas agar tidak cepat kusam

Demikian tips dari saya semoga jilbab/ krudung paris anda tetap awet.

0 Comments:

Post a Comment